Sumbarmaju.com_Bhabinkamtibmas Nagari Kampung Pinang, Brig Ringga Pratama, bersama Babinsa Serda Dedi Andri Anto dan Wali Jorong Pasar Durian Peri Andria melaksanakan kegiatan pendampingan dalam rangka kunjungan Kepala Pengadaan Bulog cabang Bukittinggi, yaitu Asman diwilayah di_Nagari Kampung Pinang dalam sosialisasi dan menerima aspirasi masyarakat dan kelompok tani.
Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu, Kepala Bagian Pengadaan Bulog Cabang Bukittinggi Bapak Asman beserta dua orang anggota, Koordinator PPL Bapak Afrizal,PPL Nagari Kp. Pinang Ibu Ernita.
Babinsa Kampung Pinang Koramil 03 Lb. Basung Agam Serda Dedi Andri Anto, Bhabinkamtibmas Nag Kp. Pinang Brig Ringga Pratama, Wali Jorong Pasar Durian Peri Andria, Tokoh Adat DT. Alaik Cumano, Kelompok Tani "Bintungan Jaya" beserta 5 orang Anggota poktan
Dengan tujuan untuk ditinjuan adalah, Bulog siap menampung hasil panen gabah padi masyarakat maupun poktan dengan harga standar nasional sebanyak Rp. 6.500,- per Kg.
Hasil panen jenis padi apapun tidak dibatasi oleh Bulog, Bulog memberikan pembayaran melalui rekening kepada rekening poktan, Bulog siap menampung aspirasi masyarakat apabila ada permasalahan harga ataupun yang lainnya.
Bulog bersedia membayarkan hutang yg dialami petani ke tengkulak melalui poktan, dalam waktu singkat kedepan, Bulog siap memberikan sosialisasi kepada masyarakat dan poktan di Nagari Kampung Pinang, dan selama kegiatan situasi TKA, kegiatan berakhir pukul 12.00 wib.(Syafrianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar