FKPPI 0314 Kota Solok Berbagi di Jumat Berkah, Kapolres Apresiasi Aksi Sosial di Masjid Darul Jadid.

FKPPI 0314 Kota Solok Berbagi di Jumat Berkah, Kapolres Apresiasi Aksi Sosial di Masjid Darul Jadid.

Redaksi

Kota Solok.SumbarMaju.com — Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) FKPPI 0314 Kota Solok kembali menunjukkan kepedulian sosial melalui kegiatan Jumat Berkah dengan berbagi kepada masyarakat di Masjid Darul Jadid, Simpang Lima Laing, Jumat (23/1/2026).

Kegiatan sosial tersebut berupa pembagian paket makanan kepada jamaah masjid, warga sekitar, serta pengguna jalan yang melintas di kawasan Simpang Lima Laing sebagai bentuk kepedulian sosial dan penguatan nilai kebersamaan di tengah masyarakat.


Saat di lapangan, Sekretaris Yondri Faizal Moechlis didampingi pengurus lainnya menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Berkah merupakan wujud nyata pengabdian FKPPI kepada masyarakat.

“Alhamdulillah, kegiatan Jumat Berkah ini berjalan lancar. Ini merupakan komitmen FKPPI 0314 Kota Solok untuk terus hadir di tengah masyarakat, berbagi dan memperkuat nilai kebersamaan serta kepedulian sosial,” ujar Yondri Faizal Moechlis.


Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaporkan oleh Bhabinkamtibmas Polres Solok Kota kepada Kapolres Solok Kota dan mendapatkan apresiasi atas aksi sosial yang dilakukan FKPPI.


“Apresiasi dari Kapolres Solok Kota menjadi motivasi bagi kami untuk terus bergerak dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” tambahnya.

Selain itu, Ketua dan pengurus Masjid Darul Jadid Simpang Lima Laing turut menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada FKPPI atas kepedulian yang diberikan kepada jamaah dan masyarakat sekitar masjid.


Sementara itu, I Gusti Made Afridoni saat dihubungi oleh awak media menyambut baik kegiatan Jumat Berkah yang dilaksanakan FKPPI 0314 Kota Solok.


 Menurutnya, kegiatan sosial seperti ini sangat membantu masyarakat dan patut menjadi contoh bagi organisasi kemasyarakatan lainnya.


“Kegiatan ini sangat positif dan menyentuh langsung masyarakat. Saya berharap program seperti ini terus berlanjut dan melibatkan lebih banyak pihak,” ujar dr. I Gusti Made Afridoni.


Ia juga menilai bahwa aksi berbagi yang dilakukan FKPPI merupakan bentuk nyata solidaritas sosial dan kepedulian kemanusiaan yang perlu terus digalakkan di tengah kehidupan masyarakat.

Masyarakat penerima bantuan menyampaikan rasa terima kasih dan berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut serta menjangkau lebih banyak warga yang membutuhkan di Kota Solok.


FKPPI 0314 Kota Solok berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan sosial dan kemasyarakatan sebagai bagian dari peran organisasi dalam mendukung pembangunan sosial, memperkuat persatuan, serta menumbuhkan semangat kepedulian terhadap sesama. ( Yef)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar