Kepala MAN 1 PK Solok Apresiasi Dukungan Kemenag pada Program Tata Busana.

Kepala MAN 1 PK Solok Apresiasi Dukungan Kemenag pada Program Tata Busana.

Redaksi

Solok, Arosukapost.com — Kepala MAN 1 PK Solok, Febrita, S.Pd., M.Pd. menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan Kementerian Agama Kabupaten Solok terhadap pengembangan program keterampilan Tata Busana di madrasah yang ia pimpin. 

Dukungan tersebut dinilai menjadi motivasi besar dalam meningkatkan kualitas pendidikan keterampilan dan kemandirian peserta didik.


Apresiasi itu disampaikan Febrita saat menerima kunjungan kerja Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok, Candidat Doktor H. Zulkifli, MM, yang didampingi Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penmad) Kemenag Kabupaten Solok, Kandidat Doktor Lizi Surianti, M.Pd, ke MAN 1 PK Solok, Selasa (6/1/2026).

Dalam kunjungan tersebut, rombongan Kemenag meninjau langsung pelaksanaan pembelajaran keterampilan Tata Busana yang menjadi salah satu program unggulan MAN 1 PK Solok. Kepala madrasah bersama jajaran guru keterampilan memperlihatkan sarana prasarana serta hasil karya peserta didik yang dihasilkan dari proses pembelajaran praktik.


Febrita menegaskan bahwa program Tata Busana terus dikembangkan sebagai bekal keterampilan tambahan bagi peserta didik, sejalan dengan upaya madrasah mencetak lulusan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki kompetensi vokasional dan jiwa mandiri.


“Kami berkomitmen menjadikan program Tata Busana ini lebih produktif dan inovatif, sesuai arahan Kemenag, agar ke depan mampu memberikan manfaat nyata bagi peserta didik dan madrasah,” ujar Febrita.


Sementara itu, Kepala Kemenag Kabupaten Solok, H. Zulkifli, memberikan apresiasi atas keseriusan MAN 1 PK Solok dalam mengembangkan pendidikan berbasis keterampilan. 


Ia berharap ke depan program Tata Busana dapat menghasilkan produk bernilai ekonomis yang dapat dimanfaatkan oleh madrasah lain di Kabupaten Solok.


Senada dengan hal tersebut, Kasi Penmad Kemenag Kabupaten Solok, Lizi Surianti, M.Pd, mendorong agar pengelolaan keterampilan Tata Busana dilakukan secara profesional dan berorientasi pada kemandirian peserta didik serta pengembangan unit produksi madrasah.


Kunjungan kerja tersebut diharapkan semakin memperkuat sinergi antara Kementerian Agama Kabupaten Solok dan MAN 1 PK Solok dalam mewujudkan pendidikan madrasah yang bermutu, relevan, dan berdaya saing.( Yef)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar