Upacara Bendera Rutin, Pasca Libur Semester Ganjil SMAN 1 X Koto Singkarak Berjalan Tertib.

Upacara Bendera Rutin, Pasca Libur Semester Ganjil SMAN 1 X Koto Singkarak Berjalan Tertib.

Redaksi

Singkarak. SumbarMaju.com — SMAN 1 X Koto Singkarak kembali melaksanakan upacara bendera rutin pasca libur Semester Ganjil yang berlangsung dengan khidmat dan tertib, Senin, 5 Januari 2026, di lapangan sekolah setempat. Upacara ini menjadi penanda dimulainya kembali kegiatan belajar mengajar pada semester genap Tahun Pelajaran 2025/2026.

Upacara diikuti oleh seluruh peserta didik, majelis guru, serta tenaga kependidikan. Bertindak sebagai pembina upacara, Kepala SMAN 1 X Koto Singkarak, Patrismon, S.Pd., M.Pd., menekankan pentingnya penggunaan teknologi secara bijak dan bertanggung jawab sebagai pendukung pembelajaran di era digital.

Selain itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Yefrimon, S.Ag., menyampaikan bahwa pelaksanaan upacara berjalan lancar berkat kolaborasi yang baik antara pihak kesiswaan, wali kelas, dan seluruh unsur sekolah. Ia menegaskan bahwa upacara perdana tahun 2026 ini menjadi momentum untuk mendorong kedisiplinan serta kemajuan sekolah.

Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Rosi Susanti, S.Pd., M.Si., menyampaikan bahwa dimulainya semester genap harus diiringi dengan peningkatan kualitas proses pembelajaran.


 Ia mengajak seluruh guru dan peserta didik untuk memanfaatkan waktu belajar secara optimal serta menyesuaikan diri dengan perencanaan kurikulum yang telah disusun.


“Semester genap ini diharapkan menjadi ajang peningkatan prestasi akademik dan nonakademik. Guru diminta untuk melaksanakan pembelajaran sesuai perangkat kurikulum, sementara siswa diharapkan lebih fokus, disiplin, dan aktif dalam proses belajar,” ujarnya. 



Pelaksanaan upacara berlangsung tertib dan lancar. 

Seluruh rangkaian kegiatan diikuti dengan penuh khidmat oleh peserta upacara, mencerminkan kesiapan warga sekolah dalam mengawali aktivitas pendidikan di tahun 2026.


Melalui upacara bendera rutin ini, SMAN 1 X Koto Singkarak berharap terbangun sinergi yang kuat antara manajemen sekolah, guru, dan peserta didik demi terwujudnya peningkatan mutu pendidikan dan kemajuan sekolah secara berkelanjutan. (  Yef)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar