Sumbarmaju.com_Personel Kodim 0304/Agam bersama Yon TP 897/Singgalang dan Zidam XX/Tanjungpura (TIB) melaksanakan pembuatan jembatan Armco di Jorong Salimpauang, Nagari Malalak Utara, Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam.
Pembangunan jembatan Armco ini dilakukan sebagai upaya mempercepat pemulihan infrastruktur pascabencana sekaligus meningkatkan aksesibilitas masyarakat setempat. Jembatan tersebut menjadi sarana vital penghubung antarwilayah yang sebelumnya terganggu akibat kerusakan infrastruktur.
Dalam pelaksanaannya, personel TNI bekerja secara terpadu dan bergotong royong guna memastikan pembangunan jembatan dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sesuai dengan standar teknis. Kehadiran jembatan Armco diharapkan mampu memperlancar mobilitas warga serta mendukung aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat.
Melalui kegiatan ini, TNI kembali menunjukkan komitmennya dalam membantu pemerintah daerah dan masyarakat, khususnya dalam percepatan pembangunan serta penanggulangan dampak bencana di wilayah Kabupaten Agam.( Syafrianto )



Tidak ada komentar:
Posting Komentar