SMKN 1 Gunung Talang Teken MoU dengan Politeknik Negeri Padang, Perkuat Sinergi Pendidikan Vokasi

SMKN 1 Gunung Talang Teken MoU dengan Politeknik Negeri Padang, Perkuat Sinergi Pendidikan Vokasi

Redaksi

Sumbarmaju. Com, Kab. Solok — SMKN 1 Gunung Talang resmi menjalin kerja sama strategis dengan Politeknik Negeri Padang (PNP) melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) yang dilaksanakan pada Kamis (22/01/2026) di Kampus Politeknik Negeri Padang, Limau Manis, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Sumatera Barat.

Rombongan SMKN 1 Gunung Talang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah SMKN 1 Gunung Talang, Sri Lestari, S.Pt., M.M, dan disambut oleh Direktur Politeknik Negeri Padang, Ir. Revalin Herdianto, S.T., M.Sc., Ph.D, yang sekaligus menandatangani MoU tersebut.


Dalam kesempatan itu, Direktur Politeknik Negeri Padang, Ir. Revalin Herdianto, S.T., M.Sc., Ph.D, menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan bentuk komitmen PNP dalam mendukung penguatan pendidikan vokasi yang terintegrasi dan berkelanjutan. Sinergi antara SMK dan perguruan tinggi vokasi dinilai sangat penting dalam menyiapkan lulusan yang kompeten dan sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan dunia industri.


Sementara itu, Kepala SMKN 1 Gunung Talang, Sri Lestari, S.Pt., M.M, mengungkapkan apresiasi atas sambutan hangat dari jajaran Politeknik Negeri Padang. Ia berharap kolaborasi ini dapat diimplementasikan melalui program-program konkret seperti penguatan kurikulum, peningkatan kompetensi guru dan siswa, serta membuka peluang melanjutkan pendidikan ke jenjang vokasi bagi lulusan SMK.


Penandatanganan MoU berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan semangat kolaborasi, serta dihadiri oleh jajaran pimpinan kedua institusi. Kerja sama ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam mewujudkan pendidikan vokasi yang kuat, adaptif, dan berdaya saing. (A.R)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar