All Posts | SUMBAR MAJU

SUMBAR MAJU

Satreskrim Polres Solok Tertibkan Lokasi Tambang Emas Ilegal di Payung Sekaki  Sumbarmaju. Com, Aie Luo, Kab. Solok — Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Solok melalui Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) melaksanakan kegiatan penertiban Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di wilayah hukum Polsek Payung Sekaki, tepatnya di Ngalau Gadang, Jorong Rumah Panjang, Nagari Aie Luo, Kecamatan Payung Sekaki, Kabupaten Solok, Rabu (14/1/2026).  Kegiatan penertiban tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Tipidter Satreskrim Polres Solok, IPDA Ari Muliadi, S.H., dan melibatkan personel Satreskrim Polres Solok yang didukung oleh anggota Polsek Payung Sekaki.  Penertiban dilakukan sebagai tindak lanjut atas laporan pengaduan masyarakat terkait dugaan aktivitas penambangan emas tanpa izin yang berpotensi merusak lingkungan serta mengancam keselamatan masyarakat sekitar.  Untuk mencapai lokasi, tim harus menempuh perjalanan yang cukup berat. Personel berjalan kaki selama kurang lebih dua jam, melewati medan perbukitan dengan tanjakan dan turunan terjal, serta menyeberangi sungai dengan arus yang deras.  Setibanya di lokasi sekitar pukul 16.00 WIB, petugas menemukan bekas-bekas aktivitas penambangan emas ilegal, berupa lubang-lubang galian dan pondok-pondok sederhana yang diduga digunakan para pelaku. Namun demikian, tidak ditemukan aktivitas PETI yang sedang berlangsung di lokasi tersebut.  Sebagai langkah pencegahan, petugas melakukan pemasangan spanduk larangan serta memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak kembali melakukan aktivitas penambangan emas tanpa izin di kawasan tersebut.  Kegiatan penertiban berlangsung hingga sore hari dan seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Tim kemudian kembali ke Polsek Payung Sekaki dan melaksanakan apel konsolidasi sebagai penutup kegiatan.  Polres Solok menegaskan komitmennya untuk menindak tegas segala bentuk aktivitas tambang ilegal, serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga kelestarian lingkungan dengan melaporkan setiap dugaan aktivitas PETI di wilayah masing-masing. (A.R)

Satreskrim Polres Solok Tertibkan Lokasi Tambang Emas Ilegal di Payung Sekaki Sumbarmaju. Com, Aie Luo, Kab. Solok — Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Solok melalui Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) melaksanakan kegiatan penertiban Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di wilayah hukum Polsek Payung Sekaki, tepatnya di Ngalau Gadang, Jorong Rumah Panjang, Nagari Aie Luo, Kecamatan Payung Sekaki, Kabupaten Solok, Rabu (14/1/2026). Kegiatan penertiban tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Tipidter Satreskrim Polres Solok, IPDA Ari Muliadi, S.H., dan melibatkan personel Satreskrim Polres Solok yang didukung oleh anggota Polsek Payung Sekaki. Penertiban dilakukan sebagai tindak lanjut atas laporan pengaduan masyarakat terkait dugaan aktivitas penambangan emas tanpa izin yang berpotensi merusak lingkungan serta mengancam keselamatan masyarakat sekitar. Untuk mencapai lokasi, tim harus menempuh perjalanan yang cukup berat. Personel berjalan kaki selama kurang lebih dua jam, melewati medan perbukitan dengan tanjakan dan turunan terjal, serta menyeberangi sungai dengan arus yang deras. Setibanya di lokasi sekitar pukul 16.00 WIB, petugas menemukan bekas-bekas aktivitas penambangan emas ilegal, berupa lubang-lubang galian dan pondok-pondok sederhana yang diduga digunakan para pelaku. Namun demikian, tidak ditemukan aktivitas PETI yang sedang berlangsung di lokasi tersebut. Sebagai langkah pencegahan, petugas melakukan pemasangan spanduk larangan serta memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak kembali melakukan aktivitas penambangan emas tanpa izin di kawasan tersebut. Kegiatan penertiban berlangsung hingga sore hari dan seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Tim kemudian kembali ke Polsek Payung Sekaki dan melaksanakan apel konsolidasi sebagai penutup kegiatan. Polres Solok menegaskan komitmennya untuk menindak tegas segala bentuk aktivitas tambang ilegal, serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga kelestarian lingkungan dengan melaporkan setiap dugaan aktivitas PETI di wilayah masing-masing. (A.R)

Sumbarmaju. Com, Aie Luo, Kab. Solok — Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Solok melalui Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) mela...
Tampil Gemilang, Tim Bola Voli MTsN 3 Solok Selatan Sabet Juara III The Boss Cup V

Tampil Gemilang, Tim Bola Voli MTsN 3 Solok Selatan Sabet Juara III The Boss Cup V

Sumbarmaju. Com, Solok Selatan — Tim Bola Voli MTsN 3 Solok Selatan kembali mengharumkan nama madrasah dengan meraih Juara III pada ajang pe...
Azeka Alifiandra Syah Harumkan Nama SMAN 1 Solok Selatan, Raih Juara Favorit Lomba Lagu Perjuangan Se-Sumatera Barat

Azeka Alifiandra Syah Harumkan Nama SMAN 1 Solok Selatan, Raih Juara Favorit Lomba Lagu Perjuangan Se-Sumatera Barat

Sumbarmaju. Com, Solok Selatan — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh peserta didik SMAN 1 Solok Selatan. Azeka Alifiandra Syah ber...
Padukan Spiritualitas dan Kebersamaan, Siswa Asrama SMAN 5 Payakumbuh Rihlah ke Puncak Barigi.

Padukan Spiritualitas dan Kebersamaan, Siswa Asrama SMAN 5 Payakumbuh Rihlah ke Puncak Barigi.

Payakumbuh.SumbarMaju.com — Dalam rangka memperingati peristiwa agung Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, siswa Asrama SMA Negeri 5 Payakumbuh B...
Mengajar dengan Sabar: Kunci Profesionalisme dan Kesejahteraan Lingkungan Belajar Refleksi atas Kasus Guru Agus dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur.

Mengajar dengan Sabar: Kunci Profesionalisme dan Kesejahteraan Lingkungan Belajar Refleksi atas Kasus Guru Agus dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur.

Sumbarmaju.com_Penulis:Bukhari, M.A.  (Kepala Sekolah SMPN 3 X Koto Diatas, Kabupaten Solok) 1. Kasus SMKN 3 Tanjung Jabung Timur: Keteganga...
Bupati Agam Dampingi Tim Indo Jalito dan Gebu Minang Peduli, Salurkan Bantuan Untuk Korban Bencana di Tanjung Raya.

Bupati Agam Dampingi Tim Indo Jalito dan Gebu Minang Peduli, Salurkan Bantuan Untuk Korban Bencana di Tanjung Raya.

Sumnarmaju.com– Bupati Agam diwakili Asisten Administrasi Umum Setdakab Agam, Syatria, S.Sos., M.Si., bersama Ketua TP PKK Kabupaten Agam, N...
Indahnya Kebersamaan Silaturrahmi Purna Tugas Luhak Nan Tigo di Bukittinggi

Indahnya Kebersamaan Silaturrahmi Purna Tugas Luhak Nan Tigo di Bukittinggi

BUKITTINGGI, sumbarmaju.com - Asosiasi Pensiunan Pegawai Pemerintah Daerah (ASPENDA) Kota Bukittinggi, menggelar Silaturrahmi Purna Tugas Lu...
Penertiban PETI Berlanjut, Tim Terpadu Temukan Alat Berat di Duo Koto Pasaman,18 Januari, 2026 19:30

Penertiban PETI Berlanjut, Tim Terpadu Temukan Alat Berat di Duo Koto Pasaman,18 Januari, 2026 19:30

Sumbar maju.Com PASAMAN — Tim Terpadu Pencegahan dan Penertiban Pertambangan Tanpa Izin (PETI) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) kembali mela...
Wisata Healing Hadir Pasca Banjir untuk Mengurangi Trauma Masyarakat.

Wisata Healing Hadir Pasca Banjir untuk Mengurangi Trauma Masyarakat.

Saniang Baka. Solok.SumbarMaju.com — Pasca banjir akibat meluapnya Batang Aia, masyarakat Kabupaten Solok, khususnya di Nagari Saniang Baka,...
Personel TNI Lanjutkan Pemasangan Jembatan Bailey di Sungai Rangeh

Personel TNI Lanjutkan Pemasangan Jembatan Bailey di Sungai Rangeh

Sumbarmaju.com_Personel Kodim 0304/Agam bersama Yon TP 897/SGL, Bekangdam XX/Tanjungpura, dan Yonzikon 12/Kala Jaya melanjutkan pengerjaan r...