Sekretaris Daerah Kabupaten Agam Sumatera Barat, Drs. H. Edi Busti, M.Si “baminantu”. Putrinya Fauziah Nurchaulia Edelweis dipersunting oleh pria asal Bangkinang Provinsi Riau, Alan Widiatmoko. Prosesi ijab kabul dilangsungkan di Masjid Agung Nurul Falah Lubuk Basung, Jumat (15/7/2022).
Edelwies merupakan putri dari pasangan Drs. H. Edi Busti, M.Si dan Hj. Elmawati. Sedangkan Alan merupakan putra dari pasangan Jemingan,S.Pd dan Ari Kusrinah,S.Pd.
Prosesi akad nikah yang berlangsung khidmat itu dipandu oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Lubuk Basung M. Nur Akhiyar.
“Alan, Saya nikahkan engkau dengan anak kandungku Fauziah Nurchaulia Edelweis,” ujar Edi Busti langsung dijawab dengan lancar oleh Alan.
Seketika Bupati Agam Dr. H. Andri Warman, MM bersama Kepala KASN Prof. Agus Pramosinto, MDA sebagai saksi nikah, mengatakan sah. Ucapan itu langsung disahuti dengan lafadz alhamdulillah oleh para peserta undangan yang terdiri dari kedua belah pihak keluarga dan sejumlah ASN di lingkungan Pemkab Agam.
Bupati Agam Dr.H. Andri Warman, MM berharap agar kedua mempelai menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah.
Pada kesempatan tersebut Bupati Agam turut menyerahkan KTP dan Kartu Keluarga untuk pasangan mempelai.
“Bagi kita di Agam, setiap warga yang menikah langsung diterbitkan KTP dan Kartu Keluarga baru” Ujar Bupati. (Anto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar