Sumbarmaju.com– Bupati Agam, Ir. H. Benni Warlis, MM, Dt. Tan Batuah menghadiri Zikir dan Muhasabah bersama masyarakat Nagari Sungai Pua di Masjid As Syifaa, Jorong Tangah Koto, Kecamatan Sungai Pua, Jumat (27/6/2025).
Acara yang diselenggarakan dalam suasana religius itu turut menghadirkan penceramah kondang Dr. (HC) H. Afri Eki Rizal, ST, MM yang memberikan tausiah kepada jemaah yang hadir.
Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi masyarakat untuk merenungi diri serta mempererat tali silaturahmi antarwarga dan pemerintah daerah.
Dalam sambutannya, Bupati Benni Warlis menyampaikan sejumlah program unggulan Pemerintah Kabupaten Agam.
Ia juga menyinggung pentingnya momen 1 Muharram 1447 H yang bertepatan dengan pelaksanaan kegiatan tersebut.
“Tahun baru Islam ini menjadi waktu yang tepat bagi kita untuk melihat dan meninjau kembali apa saja yang telah kita lakukan di masa lalu, untuk menata masa depan yang lebih baik. Ibarat menanam padi, kita melangkah mundur agar bisa lurus ke depan. Jika ada yang melenceng, akan kita perbaiki agar arah ke depan menjadi lebih lurus,” ujar Bupati.
Ia juga menekankan sinergi program daerah dengan program nasional Presiden Prabowo Subianto, khususnya terkait swasembada pangan dan makan bergizi gratis.
“Program ini sangat sinkron dengan program kita Bangkik dari Surau, di mana melalui gizi yang baik akan tumbuh raga yang sehat. Dan program kitalah yang akan membantu tumbuh kembang batin yang mulia. Dengan begitu, kita harapkan terwujudnya Agam Madani yang kita idam- idamkan,” ungkapnya.
Bupati juga menegaskan bahwa Bangkik dari Surau bukan hanya slogan, melainkan gerakan pembangunan karakter yang telah dimulai oleh seluruh OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Agam.
Sementara itu, Wali Nagari Sungai Pua menyampaikan dukungannya terhadap program Bangkik dari Surau, yang selama ini telah menjadi bagian penting dalam membangun masyarakat yang religius dan berakhlak mulia.
“Kegiatan keagamaan selalu menjadi kegiatan yang kami utamakan di nagari ini. Karena dari surau-lah kita menanamkan nilai-nilai yang akan membentuk generasi masa depan,” ujarnya.
Kegiatan ditutup dengan sholat isya dan doa bersama, sebagai simbol harapan masyarakat Sungai Pua untuk kemajuan Agam yang sejahtera dan berlandaskan nilai-nilai keislaman.-( Syafrianto)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar