Dukung Swasembada Pangan, Babinsa Koramil 11/Palembayan Dampingi Penanaman Padi di Kecamatan Palembayan*

Dukung Swasembada Pangan, Babinsa Koramil 11/Palembayan Dampingi Penanaman Padi di Kecamatan Palembayan*

Redaksi

Sumbarmaju.com_Dalam upaya mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 11/Palembayan Kodim 0304/Agam, Serka Ridwan, memberikan pendampingan kepada para petani dalam kegiatan penanaman padi. Kegiatan ini berlangsung di Kampung Pancasila, Nagari Salareh Aia Utara, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam.

Pendampingan yang dilakukan Babinsa ini bertujuan untuk memotivasi dan membantu petani dalam meningkatkan hasil pertanian, khususnya padi, sebagai komoditas utama. Kehadiran Serka Ridwan di tengah-tengah petani juga menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah.


“Kami hadir untuk memberikan semangat dan dukungan kepada para petani. Ini merupakan bagian dari tugas kami sebagai Babinsa untuk terus bersinergi dengan masyarakat dalam segala bidang, termasuk sektor pertanian,” ujar Serka Ridwan di sela kegiatan.

Para petani menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan penanaman ini. Mereka merasa terbantu, baik secara moril maupun teknis, dalam pelaksanaan penanaman padi yang merupakan tahapan penting dalam siklus produksi pertanian.


Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata dari penerapan nilai-nilai gotong royong dan kebersamaan yang dijunjung tinggi di Kampung Pancasila. Diharapkan, dengan sinergi antara TNI dan masyarakat, hasil panen ke depan akan meningkat dan kesejahteraan petani semakin membaik.( Syafrianto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar